TopMenu

Follow Us

Diare - Pengobatan berdasarkan derajat dehidrasi - Radardokter

Pengobatan diare berdasarkan derajat dehidrasi

  • Tanpa dehidrasi, dengan terapi A
Pada keadaan ini, buang air besar terjadi 3-4 kali sehari atau disebut mulai mencret. Anak yang mengalami kondisi ini masih lincah dan masih mau makan dan minum seperti biasa. Pengobatan dapat dilakukan dirumah oleh ibu atau anggota keluarga lainnya dengan memberikan makanan dan minuman yang ada di rumah seperti air kelapa, larutan gula garam (LGG), air tajin, air teh maupun oralit. Istilah pengobatan ini adalah dengan menggunakan terapi A.
Ada tiga cara pemberian cairan yang dapat dilakukan dirumah
  1. Memberikan anak lebih banyak cairan.
  2. Memberikan makanan terus menerus.
  3. Membawa kepetugas kesehatan bila anak tidak membaik dalam tiga hari.

  • Dehidrasi rinngan atau sedang, dengan terapi B
Diare dengan dehidrasi ringan ditandai dengan hilangnya cairansampai 5% dari berat badan,sedangkan pada diare sedang terjadi kehilangan cairan 6-10% dari berat badan. Untuk mengobati penyakit diare pada derajat dehidrasi ringan atau sedang digunakan terapi B, yaitu sebagai berikut:

Pada tiga jam pertama jumlah oralit yang digunakan:

Usia
<1 tahun
1-4 tahun
>5 tahun
Jumlah oralit
300 mL
600 mL
1200 mL

Setelah itu, tambahkan setiap kali mencret

Usia
1 tahun
1-4 tahun
>5 tahun
Jumlah oralit
100 mL
200 mL
400 mL

  • Dehidrasi berat, dengan terapi C 
Diare dengan dehidrasi berat ditandai dengan mencret terus-menerus, biasanya lebih dari 10 kali disertai muntah, kehilangan cairan lebih dari 10% berat badan. Diare ini diatasi dengan terapi C, yaitu perawatan di puskesmas atau rumah sakit untuk diinfuse RL (Ringer Laktat)

  • Teruskan pemberian makan.
Pemberian makanan seperti semula diberikan sedini mungkin dan disesuaikan dengan kebutuhan.  Makanan tambahan  diperlukan pada masa pertumbuhan. Untuk bayi, ASI tetap diberikan bila sebulumnya mendapatkan ASI, namun bila sebelumnya tidak mendapatkan ASI dapat diteruskan dengan memberikan susu formula.

  • Antibiotic bila perlu.
Sebagian besar penyebab diare adalah Rotavirus yang tidak memerlukan antibiotic dalam penatalaksanaan kasus diare karena tidak  bermanfaat dan efek sampingnya bahkan merugikan penderita.

Penjelasan tentang "DIARE''

Sumber : Widoyono,dr.(2011). Penyakit tripis edisi kedua. Jakarta: Erlangga h.198-199
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Diare - Pengobatan berdasarkan derajat dehidrasi - Radardokter"

 
Copyright © 2015 Radardokter - All Rights Reserved
Template By Kunci Dunia
Back To Top